Tak dipungkiri lagi bahwa memang dialah
yang akan menjadi penopang kehidupan keluarganya. Memikul beban sebagai anak
tertua tentu tatapan matanya yang semula lugu tanpa kilauan cahaya berubah oleh
api semangat untuk meraih sukses.
Memasuki masa-masa akhir SMA, tentunya rencana jangka panjang yang
didahului jangka pendek haruslah dicapai dengan baik. Mendapat nilai yang baik menjadi
agenda penting dalam kehidupannya. Memang dia kurang beruntung dari segi
materil, tapi lihatlah semangatnya memperbaiki hidup keluarganya dari
kemiskinan yang membelenggu.
Setelah lulus, dia ingin kuliah di
sekolah kedinasan milik pemerintah. Jaminan yang ia terima dari informasi
sekolah kedinasan itu adalah jadi orang kaya baru. Ini membuatnya semakin
bersemangat. Untuk itu, dia ingin mengikuti program bimbingan belajar untuk
memperbesar peluangnya masuk sekolah kedinasan tersebut. Tentunya ini tidak
gratis. Harus membayar.
“Heri, mengapa kamu tidak pernah
jajan belakangan ini ?”
“Gak ada apa-apa.” Heri mulai
menabung demi membayar uang les bimbel itu. Tak tega rasanya ia meminta kepada
orangtua.
“Her, malam minggu ini, kita
jalan-jalan yuk !” Ajak temannya.
“Maaf, aku tak bisa. Banyak kerjaan
di rumah.” Jawab Heri. Sebenarnya ia ingin sekali bermain dengan temannya. Tapi
ia harus bekerja mencuci sepeda motor (doorsmeer).
Selain itu, ia juga berpikir untuk menghemat uang jajannya dengan berjalan kaki
jika bepergian dan tidak jajan.
“Aneh kamu Heri. Belum tentu kamu bisa
melewati tes sekolah kedinasan itu. Percuma saja. Habis uangmu. Mendingan
membeli sesuatu yang berguna.” Mendengar hal itu Heri hanya terdiam dan tak mau
kalah dengan perkataan meremehkannya itu. Tak putus asa, Heri pun menjual sepeda kesayangannya demi
mengumpulkan pundi-pundi tabungannya.
Atas kerja kerasnya itu, ia berhasil
mengumpulkan uang untuk bimbingan belajar. Dia mengikutinya dengan serius. Sampai
tiba ujian tes, dia lulus dalam jurusan yang ia inginkan. Sekarang ia bekerja
di salah satu instansi pemerintah dengan gaji di atas 30 juta. Memang jadi
orang kaya baru.
#MenjagaApi
#MenjagaApi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar